Padangsidimpuan ( Berita28.com) : Pesta Demokrasi pemilihan Kepala Desa serentak tahun 2023 di Kota Padangsidimpuan yang dilaksanakan pada hari Kamis, 24 Agustus 2023 yang di gelar pada 42 Desa se-kota Padangsidimpuan telah usai dengan aman dan kondusip walaupun ada beberapa desa terjadi riak-riak kecil namun itu hanya pemanis suatu perhelatan demokrasi.
Untuk itu Ketua Pimpinan Daerah Aljam’iatul Washliyah Kota Padangsidimpuan yang juga Anggota DPRD Kota Padangsidimpuan dari Partai Demokrat Irpan Harahap mengucapkan selamat buat para Calon Kepala Desa ( Cakades) yang memperoleh suara terbanyak. Sehingga dapat di tetapkan sebagai calon terpilih nantinya.
“ Saya ucapkan Selamat dan Sukses kepada Calon Kepala Desa semoga di tetapkan sebagai Calon Terpilih dan di lantik nantinya sebagai Calon Kepala Desa Periode 2023-2029. Yang menang merangkul yang kalah, yang kalah mendukung yang menang untuk membangun desanya masing-masing” Kata Calon Anggota DPRD Kota Padangsidimpuan dari Partai Demokrat dari Dapil Padangsidimpuan 2 ini.
Lebih lanjut dia mengatakan Pelaksanaan Pilkades kota Padangsidimpuan sangatlah di apresiasi apalagi semua elemen bersatu untuk menjaga kekondusipannya dan begitu juga atas kesiapan Polres Padangsidimpuan dan Kodim 0212/TS menjaga keamanan pada pelaksanaan Pilkades serentak 2023 di Kota Padangsidimpuan ini.
“ Saya secara pribadi sangat mengapresiasi semua elemen yang telah sama-sama menjaga keamanan dan kekondusipan pelaksanaan Pilkades 2023 di Kota Padangsidimpuan, khususnya Polres Padangsidimpuan dan Kodim 0212/ TS yang telah mencurahkan tenaga dan pikirannya demi terjaga keamanan dan kekondusipan Pilkades” Ujar Irpan. ( Adnan BL )

Komentar